Nisfu sya'ban

Sya'ban merupakan bulan kedelapan dalam kalender hijriah. Pada pertengahan bulan sya'ban banyak umat muslim memperingati malam nisfu sya'ban (pertengan bulan sya'ban) dengan beribadah kepada sang pencipta yaitu Allah SWT berupa shalat tasbih yang dilakukan secara berjamaah.

Meskipun ada khilaf pendapat tentang shalat tasbih pada malam nisfu sya'ban, Namun banyak orang yang melaksanakan shalat sunat nisfu sya'ban. Sebahagian pendapat bahwa shalat tasbih pada malam nisfu sya'ban merupakan sunat, ada juga sebahagian berpendapat mengatakan bahwa shalat tasbih tidak disunatkan.

Semua dilaksanakan sesuai dengan keyakinan masing-masing individu. Jika menurut anda shalat tasbih pada malam nisfu sya'ban merupakan sunat, maka laksanakan dan jika menurut anda shalat tasbih pada malam nisfu sya'ban tidak disunatkan maka jangan melarang atau mencegah orang lain agar tidak mengerjakannya. Semua kembali kepada pribadi masing-masing sesuai dengan ilmu agama yang dimiliki khususnya tentang shalat nisfu sya'ban ini.

Intinya Nabi Muhammad Saw banyak melaksanakan ibadah kepada Allah Swt pada setiap bulan, termasuk bulan sya'ban.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »